Saudaraku kaum muslimin…, sebagaimana orang yang beriman, marilah kita agungkan ibadah sholat ini dengan cara memperhatikan adab-adabnya, yaitu:
- Menjaga waktu dan batas-batasnya.
- Meneliti rukun-rukunnya, hal-hal yang wajib dan hal-hal yang disunnahkan sebagai kesempurnaan.
- Bersegera menunaikannya dengan penuh semangat saat kewajiban itu tiba.
- Menyesal serta bersedih, jika tidak dapat menunaikan dengan baik dan sempurna
- Pakailah pakaian kita yang terbaik, saat panggilan sholat telah tiba. Rapih, sopan, baik, harum semerbak (bagi laki-laki) dan menutup aurat secara sempurna.
- Demikian pula tempat sholat dan sujud, kita rapihkan dan bersihkan dari najis-najis yang ada, singkirkan gambar, tulisan, ukiran atau apa saja yang mengganggu kekhusyu’an kita di hadapan Alloh swt, tanpa sedikitpun kita merasa berat melakukannya, karena Alloh pasti akan membalas semua kebaikan dan kesungguhan kita tersebut. Alloh berfirman: “Hai anak Adam, pakailah pakaianmu yang indah di setiap (memasuki) mesjid, makan dan minumlah, dan janganlah berlebih-lebihan. Sesungguhnya Alloh tidak menyukai orang-orang yang berlebih-lebihan.” {QS. Al-A’roof (7) : 31}.
- Sempurnakanlah wudhu kita saat kita hendak menunaikan sholat menghadap Robbul ‘Izzati. Sholat tanpa wudhu tentulah tidak sah, karena wudhu adalah kunci pembuka sholat.
Referensi:
- Digital Quran ver3.2 http://www.geocities.com/sonysugema2000/
- Buletin al Huda E.1, 15 Muharrom 1431 H, 1 Januari 2010 M
Tidak ada komentar:
Posting Komentar